Belakangan ini, infused water sedang banyak dibicarakan. Infused water merupakan minuman yang sedang digemari terutama oleh kaum wanita dari berbagai kalangan usia. Berbagai alasan orang mau mengonsumsi infused water. Selain menyegarkan, memiliki rasa yang enak, tampilannya menarik, mudah cara pembuatannya, dapat dibuat sesuai selera, dan yang paling penting karena memiliki banyak manfaat. Manfaat infused water inilah yang menjadi alasan utama untuk lebih banyak mengonsumsinya dibandingkan dengan air mineral biasa.
Berikut ini beberapa manfaat infused water bagi tubuh
Sarana detoksifikasi
Infused water dipercaya dapat mendetoksifikasi tubuh, yakni membntu mengeluarkan racun-racun yang ada di dalam tubuh. Caranya dengan menggunakan lemon. Siapkan 2-3 bitur lemon kemudian iris tipis beserta kulitnya tentunya setelah dicuci terlebih dahulu, kemudian masukkan ke dalam satu liter air mineral, masukkan ke dalam lemari es selama kurang lebih 6-8 jam. Setelah itu, baru infused water lemon ini siap untuk dikonsumsi.
Menigkatkan metabolisme tubuh
Campuran mangga dan jahe dalam infused water dapat meningkatkan metaboliesme. Yaitu penyerapan zat-zat makanan oleh tubuh. Selain itu juga, dipercaya dapat menguragi rasa nyeri pada saat haid. Caranya, siapkan 2-3 potong mangga yang telah dikupas kulitnya dan satu ruas jari jahe yang telah dibersihkan. Lalu masukkan ke dalam 1 liter air mineral.
Membantu menurukan berat badan
Infused water juga disinyair dapat membantu menurunkan berat badan Anda. Infused water lemon selain dapat medetoksifikasi tubuh juga dapat membantu menurunkan berat badan. Selain lemon, masih banyak pilihan buah lain untuk membantu menurunkan berat badan seperti campuran strawberi dan jeruk mandarin
Membantu memeperlambat penuaan kulit
Adapun buah-buahan yang dapat digunakan untuk membuat infused water untuk membantu memperlambat penuan kulit yaitu buah-buahan yang mengandung banyak antioksidan. Karena antioksidan mampu menangkal radikal bebas di dalam tubuh seperti delima dan stawberi.
Pastikan semua bahan yang digunakan dalam infused water ini sudah dicuci dengan bersih, dan air mineral yang digunakan merupakan pun air yang sudah matang. Dengan demikian, manfaat infused water dapat Anda dirasakan dengan optimal.